BJK || Bandar Lampung
Wali Kota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana menggelar silaturahmi dan buka puasa bersama di Aula Gedung Semergo, Senin (3/3/2025). Acara ini dihadiri oleh Forkopimda Kota Bandar Lampung, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, Lurah, serta Kepala Puskesmas se-Kota Bandar Lampung.
Setelah menjalani retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Wali Kota Eva Dwiana memanfaatkan momen ini untuk mempererat kebersamaan antara pemerintah daerah dan berbagai elemen masyarakat.
Acara dimulai dengan mendengarkan khutbah singkat yang menambah makna kebersamaan dalam suasana Ramadan. Selanjutnya, seluruh peserta berbuka puasa bersama dan menunaikan shalat maghrib berjamaah.
Dalam sambutannya, Wali Kota Eva Dwiana menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kebersamaan yang terjalin di bulan suci Ramadan ini.
“Kita bersyukur dapat berkumpul dan menjalin silaturahmi antara Pemerintah Kota, Forkopimda, serta FKUB sebagai garda terdepan dalam menjaga kerukunan umat beragama,” ujar Wali Kota.
Ia juga mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama berdoa agar Ramadan kali ini berjalan lancar dan penuh berkah bagi masyarakat.
“Dan juga kita bersama mohon doa agar semua lancar dan baik sehingga kita bisa menjalani bulan Ramadan dengan sempurna,” tambahnya.
Lebih lanjut, Eva Dwiana menegaskan pentingnya sinergitas antara pemerintah dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan sejahtera.
“Saya yakin, dengan sinergitas kita ke depannya, masyarakat Bandar Lampung akan menjadi lebih aman, nyaman, dan sejahtera,” tutupnya.
Acara ini menjadi wujud nyata komitmen Pemerintah Kota Bandar Lampung dalam mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga keharmonisan dan kebersamaan dalam keberagaman.
(Herlan)